Buku saku: Energi untuk Semua
Energi merupakan hal yang sangat penting bagi kelangsungan hidup manusia. Tanpa disadari, kita semua memerlukan energi dalam setiap aktivitas kita, baik itu energi untuk memasak, mengoperasikan peralatan, maupun untuk transportasi. Keterkaitan energi dengan kelangsungan hidup kita, seringkali membuat kita tidak memedulikan dampak dari penggunaan energi bagi masa depan dan lingkungan. Kita hanya mengerti bahwa energi tersebut tersedia, dan dapat membantu kita dalam menjalani hidup. Padahal, keputusan kita untuk menggunakan energi, dapat menentukan kelangsungan lingkungan, bahkan bumi kita.
Buku saku ini dimaksudkan untuk memberikan pengetahuan dan pengertian dasar mengenai energi di sekeliling kita. Informasi yang terdapat di dalam buku ini mencakup asal-usul energi, sumber daya energi, dampak energi fosil yang sekarang banyak digunakan, serta alasan untuk menggunakan energi terbarukan. Selain itu, buku saku ini juga memberikan pendidikan dasar bagi konsumen, terutama yang terkait dengan energi terbarukan.
Buku ini disusun dengan bahasa yang sederhana, agar setiap individu dapat mengenal energi, dan memiliki kesadaran untuk menggunakannya dengan bijak, sehingga dapat berkontribusi pada kelangsungan hidup kita.
Klik tautan ini untuk mengunduh Buku saku: Energi untuk Semua